Header Ads

Mengenal Sisi Lain Jurnalistik Melalui Pameran Foto Produksi Media Cetak

Editor: Muhammad Akbar Samudra


Beberapa karya foto mahasiswa jurnalisitk 2013 yang dipamerkan di Lobi Gedung Agus Salim, FISIP UPN "Veteran" Yogyakarta. Pameran ini berlangsung hingga Jum'at (02/12). (foto: Widya Iga Kusuma)

Yogyakarta, SIKAP – Mahasiswa Ilmu Komunikasi UPN “Veteran” Yogyakarta konsentrasi Jurnalistik 2013 bekerjasama dengan Unit KSM Fotkom 401 mengadakan pameran foto Produksi Media Cetak  Journalistic Backpacker” dengan hastag ini bukan holiday yang sudah berlangsung mulai (18/11) hingga (02/12). 
Journalistic Backpacker merupakan sebuah kegiatan rutin yang di lakukan oleh mahasiswa konsentrasi jurnalistik setiap tahunnya dalam mata kuliah Produksi Media Cetak. Pada kegiatan ini mahasiswa menghasilkan sebuah majalah yang merupakan hasil akhir dari mata kuliah. Namun berbeda pada tahun ini, mereka juga mengadakan pameran foto dari hasil liputan mahasiswa di Banyuwangi pada akhir Oktober lalu.

“Pameran foto ini, ingin menyampaikan kepada mahasiswa lain bahwa skill jurnalis bukan hanya tentang menulis saja, namun juga harus memiliki nilai plus lainnya," ujar Hanif Suryo ketua PMC 2013. Ia juga berkata pameran foto ini terselip pesan bahwa image konsentrasi jurnalistik yang sebelumnya dinilai “menakutkan” ternyata juga bisa di bawa fun.

Senja Yustitia selaku dosen pembimbing mengatakan bahwa setiap tahunnya Ia selalu memberikan target yang tambah berat dan harus semakin meningkat. Pameran foto ini merupakan sebuah wujud parameter peningkatan.”Saya ingin dimata kuliah saya dari tahun ke tahun mengalami peningkatan baik dari beban kualitas maupun kuantitas," tutur Senja. Ia juga berharap dengan adanya pameran foto ini mampu membuka cakrawala pengetahuan baru dan menarik minat mahasiswa untuk bergabung dengan konsentrasi jurnalistik.

Pameran foto ini menampilkan sebanyak 32 karya, dimana setiap redaksi atau kelompok berhak mengirimkan 8 karya foto. Karya foto yang ditampilkan telah di sortir secara umum sesuai dengan produk jurnalistik. Tidak hanya semata-mata berbicara tentang keindahan, tetapi foto harus bercerita juga memiliki makna dan nilai berita.  Pameran ini diadakan agar mahasiswa lain bisa ikut menikmati karya hasil perjalanan yang dilakukan mahasiswa jurnalistik 2013 dan sebagai bentuk berbagi seiring dengan tugas jurnalis harus meneruskan kabar yang diterima.

Selain mengadakan pameran foto, konsentrasi jurnalistik juga mempunyai rencana jangka panjang untuk membuat buku “Journalistic Backpacker” yang merupakan ide dari Kepala Program Studi Ilmu Komunikasi. “Ada banyak cerita menarik setiap tahun dari kegiatan ini, tiap tahun mempunyai karakter mahasiswa yang berbeda juga kendala yang berbeda, cerita-cerita kecil yang unik itu akan menarik jika dirangkai dan diabadikan dalam bentuk buku supaya tidak hilang di telan jaman," tambah Senja. (Widya Iga Kusuma)

Tidak ada komentar

Diberdayakan oleh Blogger.